#16 Brownies Choko-Carrot

Brownies Choko-Carrot

Kemarin ini lagi pingin makan brownies dan carrot cake. Tapi tidak mungkin saya buat kedua resep tsb. lagi pula bahan tidak cukup. Oleh karena itu saya racik adonan resep sesuai bahan yang ada : wortel, telur, margarine, sedang sisa coklat hitam ada sisa dua. So saya putuskan untuk membuat brownies choko isi wortel. Untuk teman ngopi rasanya yummi dehh.

Membuatnya mudah hanya perlu waktu lebih banyak untuk menggabungkan dua rasa resep ke dalam satu kue.

Brownies Choko-Carrot
Resep: 15-20 pc

Bahan I :

220g terigu
1/4 s/t backing soda
1 s/t back powder
Ayak sampai bahan merata kemudian di bagi dua:

1.   80g untuk Adonan A.
2. 140g untuk Adonan B.

Bahan II :

115g cottage cheese
6x telur
100g gula halus
80g gula pasir
100g gula palm halus
50g kakao powder
200g margarine
50g butter asin
200g coklat hitam
200g kacang tanah cincang kasar
150g wortel cincang / parut
1pak vanilla
sedikit bumbu spekoek

brownies coretan-gadogado.com
coretan-gadogado.com

Cara:

1. Masak air sedikit setelah air mendidih kecilkan api kemudian letakan mangkok kaleng yang tahan panas di atas air mendidih dan masukan 100g margarin, 50g butter, garam untuk di cairkan, setelah semua meleleh masukan 200g gula aduk rata sampai semua cair. Matikan api dan dingin kan.

2. Persiapan Adonan A:
Kocok pakai mixer 100g margarin dan gula halus sesudah berubah warna masukan dua telur dan kocok sebentar (2 min) ketika textur sudah bagus segera matikan mixer. Angkat wadah, tuang terigu yang sudah di ayak dan parutan wortel dan aduk merata secara gentel. Sisihkan.

3. Persiapan Adonan B:
Cairan bahan coklat yang sudah dingin kemudian di pindahan ke wadah besar, lalu masukan empat telur dan mixer sebentar setelah rata matikan mixer. Kemudian masukan kakao powder, 100g kacang cincang dan sisa terigu dan vanila bubuk. Aduk aduk pakai sendok kayu sebentar saja, asal semua rata tercampur.

4. Masukan adonan B./Coklat ke 20 pc cetakan cup-cake yang sudah di alasi kertas pangang setinggi 3/4 dari cetakan cup-cake. Kemudian tuang atasnya satu sendok adonan A./Wortel, lalu taburkan sisa kacang cincang. Atau adonan resep ini juga dapat di panggang dalam loyang segi empat yang sudah di alasi kertas panggang. Masukan terlebih dahulu adonan coklat kemudian adonan wortel dan ratakan ke loyang, taburi sisa kacang. Sekarang siap masuk oven yang sudah di panaskan lebih dahulu.

5. Panggang suhu 180-200* celsius dengan oven atas bawah tanpa angin -/+ selama 23-30min, atau dapat mengecek nya dengan kayu sate untuk mengetahui apakah kue itu sudah matang. Jika kayu sate tidak basah tanda kue sudah matang. Segera keluarkan dari oven dan dinginkan sekitar 30 menit, lalu masukan dalam kulkas dan keluarkan serta dekor ketika siap di hidangkan.

Note.

*Brownies-wortel sudah cukup manis, tambahkan ganis/dekor buah ara atau pepaya atau buah celepukan akan memberikan efek yang lebih segar.

*Saya panggang dalam oven atas bawah dengan suhu 180* celcius selama 27 menit. Garnis favorit carrot marsipan, buah ara dan taburan gula halus. Absolut lecker dan bikin nagihhhhh 😋

*Panggang dengan cetakan cup-cake kurangi waktu panggang. Saya pakai oven atas bawah 180* selama 20-21 min

*Tidak habis simpan di kulkas aroma dan rasa makin lama makin enak, apa lagi di makan dingin dingin dengan secangkir teh hangat / coffee.

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s